April 24, 2024

Dalam mendesain rumah perlu adanya perhitungan dan pertimbangan yang matang, tak hanya berguna agar rumah awet dan tidak mudah rusak saja namun hal ini juga berguna untuk membuat penghuni di dalamnya merasa betah dan nyaman ketika berada di dalam rumah tersebut.

Salah satu hal yang dapat membuat penghuni merasa bosan yaitu dinding yang kosong ataupun berwarna polos, nah untuk mengakalinya kita dapat menggunakan foto, lukisan atau hiasan dinding lainnya.

Selain dinding masih terdapat sudut lain yang dapat membuat penghuninya merasa bosan ketika memandang ke sudut tersebut, bagian itu adalah plafon rumah. Nah bagaimana membuat plafonĀ  rumah agaar terlihat lebih menarik, unik dan tak membosankan?

Plafon rumah merupakan salah satu bagian penting dari rumah yang berfungsi untuk menahan udara panas atau dingin dari luar masuk ke dalam rumah, agar rumah kita tak terkesan membosankan ada baiknya jika kita juga memperhatikan serta menerapkan model plafon rumah yang unik, cantik dan menarik.

Tips Untuk Desain Plafon Rumah

Dalam mendesain sebuah plafon rumah menurut desainrumah.co.id ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dan dipertimbangkan, berikut ini beberapa tips untuk memilih desain plafon yang cocok untuk rumah anda

  1. Sesuaikan dengan konsep ruangan, hal pertama yang perlu dilakukan untuk mendesain plafon yaitu memperhatikan terlebih dahulu konsep ruangan di bawahnya. Disini sangat perlu karena jika dalam suatu ruangan setiap sudut, bagian dan interior memiliki konsep yang sama maka ruangan tersebut akan terlihat cantik dan serasi begitu juga sebaliknya.
  2. Memilih bahan, setelah menentukan konsep langkah selanjutnya yaitu menentukan bahan. Pilihlah bahan yang bagus dan berkualitas agar plafon dapat tahan lama dan sesuai dengan konsep yang telah ditentukan, anda bisa memilih apa ingin menggunakan plafon gypsum, plafon triplek, plafon asbes atau jenis plafon lainnya.
  3. Memilih desain, setelah itu tentukanlah model atau desain sesuai dengan model kesukaan anda dan pastikan konsultasikan terlebih dahulu dengan tukang yang akan memasangnya nanti.
  4. Memilih warna, setelah itu anda dapat memilih warna-warna kesukaan anda. Disini anda dapat memadukan dua hingga tiga jenis warna namun yang paling ideal adalah menggunakan dua wanra, namun disini kembali lagi pada konsep ruangan yang anda tentukan.
  5. Menambahkan hiasan, untuk finishing anda dapat menambahkan hiasan entah itu lampu gantung atau jenis hiasan lainnya yang akan semakin memperindah suasana ruangan.

Contoh Desain Plafon Rumah Yang Cantik Dan Menarik

Di era modern sekarang ini telah muncul berbagai jenis desain plafon rumah, salah satunya adalah plafon gantung atau plafon yang timbul. Jenis plafon ini biasanya terbuat dari gypsum yang memiliki ketahanan dan kekuatan yang lebih baik daripada jenis plafon yang laiinnya selain itu kelebihan plafon jenis ni yaitu tersedia berbagai bentuk dan motif.

Tak kalah dari gypsum, kini triplek dengan berbagai bentuk dan motif juga hadir dan dapat digunakan sebagai plafon rumah. Namun untuk soal kekuatan triplek mungkin sedikit agak dibawah dari gypsum.

Bagi anda yang ingin memiliki plafon rumah yang unik dan menarik coba terapkan plafon menggunakan bahan kayu yang akan memberi kesan alami pada ruangan, untuk soal kekuatan plafon kayu juga tak kalah dari plafon gypsum.

Selain plafon kayu anda juga bisa mencoba model plafon miring, dengan menerapkan desain plafon yang miring seperti ini pastnya akan membuat rumah anda nampak sangat unik dan berbeda dari rumah pada umumnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *